CARA MENGOPERASIKAN

Hanya dengan sedikit persiapan dan pengaturan sederhana, Anda akan mendapatkan keuntungan penuh dari semua kenyamanan yang dapat ditawarkan oleh sistem infotainment Anda.

APAKAH PERANGKAT SAYA KOMPATIBEL?

MULAI

Untuk berbagai fitur, Anda harus menggunakan smartphone yang kompatibel dan terhubung ke sistem. Untuk mengecek kompatibilitas dan instruksi penghubungan, klik disini. Untuk informasi lebih detil, silakan mengacu pada buku manual Anda.

HARAP DIPERHATIKAN:

Banyak fungsi yang mudah digunakan dengan perintah suara, multimedia commander atau layar sentuh. Saat kendaraan sedang bergerak, segala fungsi layar sentuh tidak dapat dijalankan demi alasan keamanan. Bagaimanapun juga, multimedia commander dan pengenalan suara tetap berfungsi penuh. Beberapa fitur menggunakan paket data; periksa kembali penggunaan data Anda untuk melihat apakah ada biaya tambahan.

AMBIL TELEPON, HUBUNGKAN TELEPON

Anda harus menggunakan smartphone yang kompatibel dan terhubung ke sistem. Setelah perangkat terhubungkan, perangkat secara otomatis akan teridentifikasi oleh sistem. Jika Bluetooth® selalu diaktifkan pada telepon, Anda hanya perlu memastikan bahwa perangkat secara otomatis akan terhubung ke kendaraan setiap kali kunci kontak dihidupkan. Pelajari lebih lanjut.

VOICE RECOGNITION

Anda ingin menelpon seorang teman, mendengarkan sebuah podcast atau beralih ke sebuah stasiun radio baru? Yang harus Anda lakukan adalah mengucapkannya. Voice recognition dirancang untuk memberikan Anda akses mudah ke hal-hal yang Anda perlukan tanpa mengganggu Anda saat mengemudi sehingga Anda tetap bisa fokus dan memperhatikan jalanan. Pelajari lebih lanjut.

MENGATUR MY FAVOURITES

Nikmati akses nyaman dan mudah ke kontak, stasiun radio dan tujuan yang paling sering Anda gunakan. Anda dapat memilih favorit mana saja yang akan dimasukkan dan mengorganisir setiap daftar. Pelajari lebih lanjut.

MENGATUR MY DEVICES

Maksimal 7 perangkat (termasuk perangkat audio Bluetooth® dan perangkat telepon bebas genggam) dapat disambungkan dengan kendaraan Anda. Pelajari lebih lanjut.

MENGATUR MY UPDATES

Dengan terus mengikuti pembaruan sistem perangkat lunak, peta navigasi, dan media database Gracenote, akan membantu menjaga sistem infotainment Anda berjalan dengan lancar, tepat dan efisien setiap saat. Untuk melakukan update, Anda cukup mengikuti beberapa instruksi mudah berikut ini. Pelajari lebih lanjut.

MENGOPERASIKAN MULTIMEDIA COMMANDER DAN TOMBOL

Commander dan tombol multimedia mudah diakses dan digunakan, bahkan ketika Anda sedang berada di jalan. Pelajari lebih lanjut.

MENGOPERASIKAN LAYAR SENTUH

Layar sentuh merespon dengan mudah saat disentuh. Jangan menekan terlalu keras pada layar atau menggunakan benda tajam dan runcing karena dapat menyebabkan kerusakan pada layar. Pelajari lebih lanjut.